Hari ini ramai sekali orang membicarakan rekruitment Calon Pegawai Negeri Sipil. Maklum saja, ini adalah kesempatan langka yang ditunggu-tunggu banyak warga di negeri ini. Berondong-bondong orang berkunjung ke kantor kecamatan atau bahkan ke kantor BKD untuk melihat Pengumuman Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang. Ada juga yang pingin praktis, cukup membeli koran Malang Post dengan merogoh kocek 2000 Rupiah, langsung bisa lihat pengumuman itu tanpa harus capek-capek ke kantor kecamatan atau BKD. Dan luar biasa, jam 10.00 tadi saya mencari koran itu, dan rata-rata bilang, sudah habis mas, ludes terjual. Ha ha ha memang luar biasa....
Sebenarnya, saya juga pingin lebih praktis lagi, gak usah beli koran segala, males keluar soalnya. Pinginnya buka internet, buka websitenya Pemerintah Kabupaten Malang, di http://www.malangkab.go.id/. Tapi betapa kecewanya, ternyata pengumuman kayak gitu tidak diposting di website resmi pemerintah daerah. Posting terakhir yang ada dibuat pada 07/11/2008 15:18:09 WIB. Kira-kira informasi apa ya... yang biasanya diposting di website pemerintah daerah? Mungkin menurut admin situs itu Pengumuman CPNS kayak gini gak penting. Wong gak penting, ya gak dipasang. He he he memang luar biasa....
Ok, saya sudah dapetkan korannya (boleh minjem), saya lihat, baca, dan cermati pengumuman itu. Ternyata, dari sekian banyak formasi yang dibutuhkan (259 lowongan), ijazah minimal yang disyaratkan adalah DII (khusus PGSD, PGTK minggir...), SMA jauh-jauh dah (gak ada maksudnya). Jadi yang bisa ikutan daftar lowongan CPNS itu ya harus lulusan Diploma II, Diploma III dan Sarjana (S1). Hi hi hi memang luar biasa....
Ya akhirnya, gak bisa ikut deh CPNS tahun ini, maklum ana cuman lulusan D1. Mending ana siap-siap mendaftar jadi calon Presiden (cukup pakai ijazah SMA). Atau mendaftar jadi anggota legislatif (cukup pake ijazah SMA juga), sayang untuk daftar caleg udah lewat....
Otak nakal saya kadang berfikir, Presiden dan DPR, dua institusi yang menentukan merah dan hitamnya negeri ini, dua institusi pemegang kebijakan, ternyata cukup dibeli dengan ijazah SMA. Tapi, untuk jadi PNS (yang gajinya seper sekian gaji Presiden dan DPR), harus dibeli dengan ijazah D2, D3, S1. Demikian juga sertifikasi, harus S1 bung.... Bahkan sertifikasi guru TK pun mensyaratkan S1, padahal S1 PGTK juga baru buka.
Walah... walah... pusing... logika saya gak nyambung, Hu hu hu memang luar biasa....
Sabtu, 08 November 2008
Berapa Watt kebutuhan PC saya??
Alat yang mampu menghitung berapa besar daya yang dibutuhkan PC saat beroperasi disinyalir masih jarang dijumpai. Pengguna sebenarnya dapat mengkalkulasikan daya yang dikonsumsi oleh prosesor, motherboard, kartu grafis atau suara (sound card), dan komponen lain yang ditanamkan pada CPU. Sebenarnya pengguna wajib mengetahui banyaknya daya yang digunakan prosesor, motherboard, kartu grafis, dan komponen lainnya ketika bekerja.
Beberapa cara yang biasanya ditempuh pengguna untuk mengetahui konsumsi daya pada prosesornya adalah dengan menggunakan kalkulator power supply. Layanan yang beredar melalui situs ini menyediakan opsi bagi pengguna dalam memilih komponen PC yang hendak dikalkulasikan penggunaan dayanya.
Favorit saya adalah tool yang ini, namanya Newegg - Power Supply Calculator. Dengan tool ini, kita tinggal memasukkan/memilih perangkat apa saja yang terpasang di PC kita, truss klik Calculate. Selanjutnya akan muncul rekomendasi berapa besaran Power supply yang kita butuhkan.
Untuk menggunakan tool ini silakan klik Newegg - Power Supply Calculator.
Beberapa cara yang biasanya ditempuh pengguna untuk mengetahui konsumsi daya pada prosesornya adalah dengan menggunakan kalkulator power supply. Layanan yang beredar melalui situs ini menyediakan opsi bagi pengguna dalam memilih komponen PC yang hendak dikalkulasikan penggunaan dayanya.
Favorit saya adalah tool yang ini, namanya Newegg - Power Supply Calculator. Dengan tool ini, kita tinggal memasukkan/memilih perangkat apa saja yang terpasang di PC kita, truss klik Calculate. Selanjutnya akan muncul rekomendasi berapa besaran Power supply yang kita butuhkan.
Untuk menggunakan tool ini silakan klik Newegg - Power Supply Calculator.
Jumat, 07 November 2008
Shutdown Windows XP dengan Sadis
Kadang kita 'sebel' dengan perilaku windows xp yang lemot merespon perintah kita untuk men-shutdown komputer kita. Ini terjadi karena dalam kondisi normal windows membutuhkan waktu untuk mengecek dan memastikan bahwa sudah tidak ada lagi aplikasi yang aktif, termasuk di dalamnya menyimpan file yang sedang diproses oleh suatu aplikasi.
Kalau anda ingin memaksa windows untuk langsung men-Shut Down mesin kita tanpa prosesi yang saya sebutkan di atas, BISA.
Coba masuk Task manager dengan cara terserah anda. Kalau favorit saya sih dengan menekan Ctrl+Alt+Del. Begitu muncul makhluk yang bernama Task Manager, Tekan dan tahan tombol Ctrl sambil meng-Klik Icon Shutdown. Jika masih muncul konfirmasi, ikuti saja maunya.
Dijamin, mesin anada akan tewas dalam waktu singkat.
Kalau anda ingin memaksa windows untuk langsung men-Shut Down mesin kita tanpa prosesi yang saya sebutkan di atas, BISA.
Coba masuk Task manager dengan cara terserah anda. Kalau favorit saya sih dengan menekan Ctrl+Alt+Del. Begitu muncul makhluk yang bernama Task Manager, Tekan dan tahan tombol Ctrl sambil meng-Klik Icon Shutdown. Jika masih muncul konfirmasi, ikuti saja maunya.
Dijamin, mesin anada akan tewas dalam waktu singkat.
Langganan:
Postingan (Atom)