Jumat, 12 Maret 2010

MS Excel => Sel Absolut v.s. Nama Range

Tulisan ini tentang Excel, bisa juga diaplikasikan di Openoffice.orgCalc.
Persoalan yang akan kita pecahkan adalah....













Perkalian di atas bisa diselesaikan dengan formula yang menggunakan sel Absolut.
Yang perlu mendapat perhatian adalah data angka yang akan dihitung hanya berada pada kolom A dan baris 1, sehingga perlu diberikan tanda dolar ($) sebelum kolom A dan sebelum baris 1, untuk meng-absolut-kan kolom A dan baris 1. Finally,
Pada sel B2, ketik =$A2*B$1
Setelah itu copy formula itu ke kanan dan ke bawah sampai semua sel terisi hasil perkalian.

Hasilnya adalah:













Penyelesaian model ini memang cepat dan praktis bagi yang sudah 'mudeng' sama konsep sel absolut.

Ada cara lain yang lebih mudah dipahami bagi yang 'gak mudeng' cara di atas.
  1. Blok A2 sampai A11
  2. klik Insert - Name - Define
  3. ketik kiri
  4. klik OK
  5. Sekarang, Blok B1 dampai K1
  6. klik Insert - Name - Define
  7. ketik atas
  8. klik OK
Langkah di atas akan mendefinisikan range (A2:A11) dengan nama kiri, dan range (B1:K1) dengan nama atas. Selanjutnya, tempatkan pointer pada sel B2, lalau ketik =kiri*atas
Jangan lupa kopikan rumus ini ke kanan dan ke bawah.
Jika Anda tidak melakukan kesalahan, anda akan melihat hasil yang sama.

1 komentar:

Anonim mengatakan...

mas broooooooooooooooooooooooooooooooooooow

Shalat Yukk!!!